lagi-penembakan-pegawai-pajak

Penembakan Pegawai Pajak Terjadi di Semarang

Tindak kekerasan kepada pegawai pajak kembali terjadi. Setelah sebelumnya dua pegawai pajak tewas dibunuh wajib pajak, [baca Wajib Pajak Bandel Ini Tewaskan Dua Petugas Pajak  ] kini penembakan pegawai pajak terjadi di Semarang.

Rencananya, malam itu pegawai pajak ini hendak pulang ke rumahnya di Boyolali. Namun malang, di tengah perjalanannya, sebuah ledakan keras menyentakkan lamunannya. Semula ia mengira suara “dorr” itu berasal dari ban angkot yang meletus ketika hendak dinaikinya. Kesadarannya pulih ketika nyeri menghujam kakinya dan darah muncrat di celananya. Sebuah proyektil dari revolver jarak jauh ternyata telah menghujam kakinya.

Kejadian itu terjadi pada hari Sabtu tanggal 15 Oktober 2016 sekitar pukul 00.30 WIB  di Jl. Stasiun Tawang Polder Semarang Utara. Pegawai pajak yang kemudian diketahui bernama Aris Setyanto menjadi korban penembakan oleh orang tak dikenal. Aris berkantor di Kantor Pelayanan Pajak Menteng Dua. Pada akhir pekan ia biasa pulang ke rumahnya di Boyolali dengan menggunakan jasa kereta api.

 

penembakan-pegawai-pajak-lagi

Proyektil yang berhasil dikeluarkan dari kaki korban penembakan pegawai pajak di Semarang.

Sekitar pukul 00.30 WIB ia turun dari kereta api Majapahit di Stasiun Tawang Semarang. Selanjutnya menuju ke depan stasiun untuk naik angkot jurusan terminal Terboyo. Namun saat akan naik angkot di depan Polder Tawang ia mendengar suara seperti ban meletus. Sekejap kemudian ia merasakan nyeri di kaki. Setelah di cek ternyata kaki kanan korban robek dan berdarah seperti luka tembak.

Karena takut terjadi apa apa, korban minta tolong supir angkot untuk membawa ke rumah sakit Sultan Agung Semarang. Sesampainya di Rumah Sakit kaki Aris di foto Rongent. Dari hasil foto tersebut terlihat di dalam betis kanan terlihat ada proyektil yang bersarang.

Pihak rumah sakit sigap melakukan tindakan medis untuk mengambil proyektil tersebut. Seusai dioperasi, Aris segera melapor ke Polrestabes Semarang. Hingga saat ini belum diketahui pelaku dan motif penembakan.

, , ,

Comments are closed.